Teori sebelumnya menyebutkan bahwa Christopher Columbus berasal dari Italia, tetapi peneliti lain menyatakan bahwa dia mungkin berasal dari Yunani, seorang Pangeran Bizantium dari Chios.
Menurut buku 'A New Theory Clarifying the Identity of Christopher Columbus: A Byzantine Prince from Chios, Greece' bahwa Columbus tidak pernah mengatakan dirinya berasal dari Genoa.
Christopher Columbus Bukan Berasal Dari Italia
Masa lalu Christopher Columbus diselimuti misteri, hal ini membuat banyak sejarawan berusaha mencari kebenaran tentang pribadi Colombus. Sejarawan pada umumnya mendukung pernyataan terdahulu bahwa keluarga Columbus berasal dari Liguria dan Christopher Columbus lahir di kota Genoa, yang juga putra Domenico Columbo seorang penenun lokal.
Asal usul Christopher Columbus yang menyatakan tentang latar belakang nasionalis dan etnis telah memunculkan spekulasi sejak abad ke-19. Banyak buku yang mempublikasikan bahwa Colombus mungkin berasal dari Portugis, Catalan, Italia, Polandia atau Yunani. Nama Columbus terukir di atas pintu Desa Pirgi dan Cimbori, dan seorang pendeta yang merupakan nenek moyangnya terkubur dipulau itu lebih dari 600 tahun. Keluarga Genovese terkait dengan nenek moyangnya di Chios, dan Columbus pernah juga menulis tentang Mastiha (permen damar yang harum) yang hanya diproduksi di Chios.
Sampai hari ini di Pulau Chios Yunani banyak yang memiliki nama belakang Columbus. Argumen yang mendukung teori ini juga menyatakan bahwa Columbus menyimpan jurnal dalam bahasa Latin dan Yunani, bukan bahasa Italia.
Columbus juga menyebut dirinya sebagai Columbus de Terra Rubra (Columbus asal tanah merah), dan Chios dikenal karena tanah merah yang bisa ditemukan di bagian selatan pulau di mana tumbuh pohon-pohon damar diperdagangkan masyarakat Genoa. Ada juga sebuah desa bernama Pirgi di pulau Chios, dimana sampai hari ini banyak penduduk yang menggunakan nama 'Columbus'. Christopher Columbus juga memiliki sebuah rumah di Desa Pirgi, dia meyakinkan banyak pelaut Yunani untuk mengikutinya dalam perjalanan Spanyol yang didanai untuk menemukan Indian (pemikiran sebelum menemukan Amerika).
Christopher Columbus Seorang Pangeran Byzantium
Seorang imigran Yunani yang beranjak ke Amerika dan selama bertahun-tahun berusaha untuk membuktikan bahwa Christopher Columbus keturunan keluarga Yunani berasal dari Byzantium. Dalam buku Ruth G Durlacher-Wolper 'A New Theory Clarifying the Identity of Christopher Columbus: A Byzantine Prince from Chios, Greece' sebuah catatan yang merangkum 22 fakta dan klarifikasi identitas Columbus.
Columbus tidak pernah meminta Italia untuk menyediakan kapal atau bantuan makanan dan tempat tinggal ketika dia membutuhkannya. Dalam catatan sejarah apapun, Colombus tidak pernah menyebutkan keluarga Columbo berasal dari Genoa. Dia tidak berbicara ataupun membaca bahasa Italia, tapi di buku Imago Mundi milik Kardinal Pierre d'Ailly, Colombus menulis dalam bahasa Yunani.
Columbus disebut-sebut sebagai Genovese karena mengenakan busana Genovese dari Pulau Chios. Dia menandatangani namanya dengan sebutan 'Columbus de terra Rubra' yang artinya berasal dari tanah merah daerah Mastic di Chios.
Columbus membuat dua catatan perjalanan, yang satu catatan asli menggunakan pengukuran berbahasa Yunani. Penulisnya menggunakan catatan asli sebagai pengukuran untuk merekonstruksi penemuan pulau San Salvador dan mengkoreksi perbedaan dalam geografi daerah.
Keluarga Colombo di Genoa buta huruf dan Christophoro Genovese adalah seorang penenun wol. Pria ini memberikan pendidikan, pengalaman dan spiritualitas yang kemudian dimiliki Columbus hingga bisa meyakinkan raja dan ratu asing untuk mempercayakan angkatan lautnya. Perlu diingat bahwa di Eropa pada abad ke-15 tidak mungkin menciptakan seorang Kapten, Laksamana apalagi di Pemimpin armada, yang berasal dari kalangan miskin. Hal ini lebih mungkin jika Columbus telah menerima penghormatan khusus dari raja dan ratu, harus memiliki kerajaan sendiri, atau memiliki beberapa koneksi yang bagus.
Columbus pernah menulis bahwa leluhurnya adalah seorang pelaut, kecuali keluarga Columbo di Genoa memiliki sejarah panjang sebagai penjelajah samudera dan pembuat kapal laut. Dalam buku ini menyebutkan bahwa tidak hanya Columbus yang terhubung dengan keluarga Paleologos tapi banyak juga teman-temannya berasal dari Yunani.
Christopher Columbus bukanlah putra seorang Genovese yang bekerja sebagai penenun wol, tetapi seorang Pangeran Bizantium dari Pulau Chios yang datang dengan kehidupan dan pendidikan serta aspirasi spiritual.
Para penduduk pulau Chios dikenal karena keahlian mereka di laut dan beberapa kapten memiliki kapal disana. Jika Christopher Columbus berasal dari Yunani maka pulau Chios kemungkinan besar merupakan tanah kelahirannya.
No comments:
Post a Comment